Mau Sewa Space Iklan?


PASANG IKLAN DISINI
*Hanya Rp50.000

Contact Us : WebBudi.com

Thanks :)


Advertisement

Translate

Mengatur Pintasan iPhone, Shortcut Tombol iPhone, iPad




Tips Mengatur Shortcut atau Tombol Pintas iPhone dan iPad





Hallo teman-teman ! Semoga semuanya selalu berbahagia.
Pada artikel kali ini saya akan membagikan tips untuk mengatur shortcut pada iPhone dan iPad, pada dasarnya fitur kunci pintas atau shortcut ini sudah lama ada pada perangkat-perangkat apple iPhone dan ipad kita hanya saja mungkin diantara kita ada yang belum tahu cara untuk mengaturnya. 

Terlebih untuk pengguna iPhone dan iPad ada yang mengaktifkan beberapa fitur tambahan dari perangkatnya seperti tombol adaptif dilayar atau assistivetouch, fitur zoom layar, fitur voiceover dan lain-lain.

Yang penggunanya sendiri terkadang sering merasa sedikit repot apabila harus mengaktifkan dan mematikan pengaturan fitur-fitur tersebut jika harus mengulang pengaturannya dengan masuk ke menu setting dan mengaturnya manual, disinilah peran penting adanya fitur shortcut iphone ini.

Langsung saja kita pelajari cara menggaktifkan fitur shortcut pada perangkat apple yang kita gunakan ini baik itu iphone dan ipad :
  1. Masuk ke menu Settings dengan membuka menu yang ikonnya berbentuk roda mesin seperti digambar berikut ini 
  2.  Pada Menu Settings pilih Submenu General yang ikonnya juga sama berbentuk roda mesin seperti digambar berikut ini 
  3.  Pada Submenu General cari pilihan menu Accessibility  seperti digambar berikut ini 
  4.  Setelah masuk kemenu Accessibility,  cari menu Accessibility Shortcut yang ada dibagian paling bawah dari pilihan menu Accessibility yang kita buka seperti digambar berikut ini 
  5.  Lalu silahkan kita pilih shortcut apa saja yang ingin kita aktifkan pada perangkat apple yang kita gunakan seperti yang ada di pilihan pada gambar berikut ini

Kita dapat mengaktifkan lebih dari satu kunci pintas atau shortcut yang ingin kita gunakan di perangkat apple kita hanya dengan mencentang pilihan shortcut yang telah tersedia, untuk penggunaan shortcut atau kunci pintas ini sendiri kita cukup menekan tombol home pada perangkat apple kita sebanyak 3x secara berturut-turut seperti yang telah dijelaskan pada gambar di atas.

Itulah sedikit tips dari saya untuk mengatur shortcut atau pintasan di perangkat apple iPhone dan iPad untuk mempermudah kita dalam penggunaan fitur-fitur menarik yang sering kita gunakan sehari-hari diperangkat apple kesayangan kita. Semoga berguna dan dapat menambahkan kesan menarik dari perangkat kita.

0 Response to "Mengatur Pintasan iPhone, Shortcut Tombol iPhone, iPad"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.